Keren Cui Kolam Renangnya Di Antara 2 Gedung Pertama Kali di Dunia Nih. Berani Coba?
Ini adalah fasilitas kolam renang pertama di dunia yang terletak diantara dua gedung tinggi saling terhubung. Kolam renang yang berlokasi di Nine Elms, London, Inggris ini menjulang tinggi diantara dua bangunan dan berdesain transparan. Jadinya, warga dari bawah bisa melihat ke atas orang sedang berenang.
Dan tentu saja, butuh keberanian tinggi bagi warga yang tertarik berenang disana.
Dari segi desain, panjang kolam renang itu 25 meter, lebar lima meter, dan kedalaman 1,2 meter serta menjulang tinggi dari tanah sekitar 33,5 meter.
Sementara, ketebalan kaca transparan kolam renang itu mencapai 20 cm. Tersedia juga fasilitas pendukung seperti bar, kursi, spa dan orangery.
Pengembang Ballymore dan Eco World yang dipimpin Sean Mulryan dilansir dari Mirror, Kamis (20/8/2015) mengungkapkan, total biaya pembangunan kolam renang itu mencapai 1 juta Euro (sekitar Rp15,4 miliar)
Terkait alasannya membangun kolam renang itu tak lain demi visi. "Visi saya untuk Sky kolam berasal dari keinginan mendorong batas kemampuan konstruksi dan teknik. Saya ingin melakukan sesuatu yang belum pernah dilakukan sebelumnya," aku Sean.
sumber ;tribunnews.comArtikel bermanfaat lainnya: