Menakjubkan Di China Di Temukan Ular Cobra Unik Polychphalic, Anda Wajib Taunih.!

Seorang pria di Yulin, China Selatan dikagetkan dengan ditemukannya ular yang tidak biasa di ladang miliknya. Huang yang bekerja sebagai peternak ular ini menemukan bayi ular cobra yang memiliki dua kepala.

Meski belum bisa makan dan minum, ular cobra itu tampak masih hidup dan berkembang. Ular ini memiliki otak, jantung, mata, lidah dan organ lainnya yang terpisah. Kedua kepala ular terpisah dari tubuh sekitar enam sentimeter.

Ular Cobra Berkepala Dua

Seperti yang dilansir Daily Mail dari The People Daily, masing-masing kepala ular itu mampu bergerak secara independen. Mereka tampak sering mencoba untuk bergerak dalam arah yang berlawanan. Kadang-kadang dua kepala ular ini saling menyerang satu sama lain. Huang menyerahkan ular berbisa ini ke Kebun Binatang Nanning agar ular ini bisa bertahan lebih lama dan diurus oleh pihak profesional.

Seorang penjaga kebun binatang, Li Keqi mengatakan tidak ada cara untuk mengetahui apakah ular langka ini bisa bertahan hidup. Ular ini sudah hidup selama 10 hari dan sudah berganti kulit satu kali. Pihak kebun binatang berusaha untuk mengunakan jarum suntik kecil untuk memberi makan ular cobra ini.

"Meski kondisinya tampak stabil belum bisa diketahui secara pasti apakah ular ini bisa bertahan hidup mengingat sampai saat ini ular itu tidak makan ataupun minum air,"terangnya. Kebanyakan ular polychphalic memiliki umur yang pendek, hanya beberapa bulan. Ular cobra china biasanya tumbuh dengan panjang antara 1,2 meter hingga 1,5 meter.
sumber ;tribunnews.com
Artikel bermanfaat lainnya:

Facebook CommentsShowHide

0 komentar